Empat Rudal Hantam Pakistan, Dua Hancurkan Kuburan
jpnn.com, PESHAWAR - Empat rudal jatuh di daerah bergolak di Pakistan, Minggu (2/4) kemarin. Kabarnya, peluru kendali ini ditembakkan dari Afghanistan.
Satu rudal menghantam sebuah pertokoan di kawasan Shungak, Parachinar wilayah Kurram. Rudal lainnya jatuh di dekat sebuah masjid.
Sementara dua rudal lainnya menghancurkan kuburan di daerah Kachkina. "Warga panik setelah toko hancur. Belum ada laporan korban jiwa," bunyi pernyataan pihak berwenang.
Seorang juru bicara pemerintah mengatakan, rudal tersebut ditembakkan dari Provinsi Paktia, Afghanistan, salah satu daerah yang dihuni oleh masyarakat yang sensitif dengan konflik perbatasan.
Insiden ini terjadi di daerah yang sama, tempat di mana Taliban Pakisatan menyerang imambargah Syiah dengan sebuah bom mobil di keramaian pasar, Jumat lalu. Dalam serangan itu, sedikitnya 24 orang tewas dan 100 orang terluka. (pti/deccan chronicle/adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Adek
- Dunia Hari Ini: Mantan PM Pakistan Imran Khan Dituduh Mencoba Bunuh Polisi
- Bea Cukai Jambi Lepas Ekspor Split Betel Nut dan Pinang ke India dan Pakistan
- WNA Pakistan Ditangkap Petugas Imigrasi Jember
- Rahasia Haniyeh
- Korut Pamer Rudal Balistik Anyar, Hulu Ledak Superbesar
- Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Amerika, Rusia Siap-Siap Saja