Sambil Teriak, Guru Honor Ini Berlari Kejar Pak Jokowi
jpnn.com, TAPTENG - Presiden Jokowi dan rombongan telah tiba di Bandara FL Tobing Pinangsori, Sibolga, Sumut, Kamis (23/3) sore.
Kedatangan presiden pun langsung disambut masyarakat dengan antusias, bahkan terdengar jeritan dan tangisan seorang wanita.
Guru honor itu menangis lantaran tidak dapat bertemu langsung dengan orang nomor satu di republik ini.
Wanita dengan pakaian kemeja batik dipadu hijab hitam ini memang sejak awal hendak bertemu langsung dengan presiden.
Dia juga tampak beberapa kali hendak menerobos barisan pengamanan presiden, namun tetap tidak bisa.
“Tolong, Pak, saya mau ketemu langsung sama Pak Jokowi. Saya ada surat, Pak,” bujuk wanita yang mengaku bernama Winda Tobing itu kepada petugas pengamanan presiden yang berjaga.
Meski telah beberapa kali berusaha membujuk petugas pengamanan presiden, permintaan Winda tidak juga dikabulkan petugas pengamanan presiden (paspampres).
“Sabar, Bu, tunggu saja di sini. Nanti kalau dipanggil, baru (datang),” ucap seorang petugas berpakaian kemeja batik biru saat itu.
Presiden Jokowi dan rombongan telah tiba di Bandara FL Tobing Pinangsori, Sibolga, Sumut, Kamis (23/3) sore.
- Jokowi Lakukan Pertemuan Terbatas dengan Sultan HB X di Klaten
- Honorer R3 Tendik Minta Usulan Formasi Tambahan PPPK Tahap 2, Dimohon
- Kabar Terbaru Guru Honorer Supriyani yang Gagal PPPK 2024, Semoga Bukan Sekadar Janji
- Puluhan Tahun Digaji Seadanya, Guru Honorer di Jawa Barat Menjerit
- Banyak Guru Honorer di Jabar Belum Diangkat PPPK, FKGH Tuntut Keseriusan Pemerintah
- Ide Terobosan Seleksi PPPK 2024, Formasi Kosong Dialihkan Saja