Juknis Seleksi CPNS Dikirim jika Daerah Siap
Minggu, 03 Oktober 2010 – 23:42 WIB
JAKARTA--Turunnya petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan seleksi CPNS 2010, tergantung kesiapan daerah. Jika daerah telah siap melaksanakan seleksi maka juknisnya bisa dipercepat pertengahan Oktober. "Daerah tidak boleh hanya mengandalkan dana APBN, tapi anggaran dalam APBD-nya ada tidak. Itu masuk dalam pertimbangan pusat juga karena setiap penerimaan CPNS pasti ada penambahan biaya belanja pegawai," tuturnya. Selain itu dalam pelaksanaan CPNS harus menerapkan sistem seleksi yang transparan, bebas KKN, dan objektif.
"Cepat lambatnya juknis turun ke daerah, tergantung daerah. Kalau daerah telah mengajukan kesiapan diri melaksanakan seleksi, pemerintah pusat siap mengeluarkan juknisnya," tegas Deputi SDM bidang Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Ramli Naibaho kepada JPNN, Minggu (3/10).
Kesiapan daerah itu, lanjut Ramli, dilihat dari telah tersedianya anggara. Pasalnya, dalam seleksi CPNS, pemda dilarang keras meminta biaya pada pelamar. APBN juga tidak menyediakan alokasi untuk proses seleksi.
Baca Juga:
JAKARTA--Turunnya petunjuk teknis (juknis) pelaksanaan seleksi CPNS 2010, tergantung kesiapan daerah. Jika daerah telah siap melaksanakan seleksi
BERITA TERKAIT
- Punya Prestasi Bagus, Fly DBA Indonesia Raih Penghargaan Tertinggi dari Saudia Airlines
- Tidak Ada Optimalisasi di Seleksi PPPK 2024 Tahap 1
- Pengurus Baru Dilantik, KAHMI Unkris Siap Berkontribusi Wujudkan Indonesia Emas
- Merayakan HUT ke-17, TMP Ingin Melahirkan Kader Kritis dan Berpikir Matang
- Yanuar Arif Mengapresiasi Respons Cepat Menteri PU terhadap Aspirasi Masyarakat Banyumas-Cilacap
- Bambang Hero Dipolisikan Warga Babel, Kuasa Hukum Terdakwa Kasus Timah Jelaskan Ini