PKS Beri Keleluasaan SBY Format Koalisi
Sabtu, 05 Maret 2011 – 18:27 WIB

PKS Beri Keleluasaan SBY Format Koalisi
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PKS, Mahfudz Siddiq mengatakan partainya tidak akan mencampuri rencana Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memformat ulang koalisi. PKS akan memberikan keleluasaan kepada SBY sebagai Ketua Sekretariat Gabungan (Setgab) yang merupakan wadah para peserta partai koalisi.
"PKS beri keleluasaan kepada Presiden SBY untuk ambil keputusan tentang memformat kembali koalisi, baik dilakukannya sendiri atau melalui pembicaraan bersama," kata Mahfudz di Jakarta, Sabtu (5/3).
Menurut Mahfudz, PKS memahami bahwa dalam situasi seperti ini tidak mudah bagi SBY untuk mengambil keputusan. "PKS pahami bahwa situasi ini tidak mudah bagi Presiden SBY yang telah terima bola panas dari orang-orang di sekitarnya," katanya.
Namun, Ketua Komisi I DPR ini berharap agr dari format ulang koalisi nantinya lebih mensolidkan dan mengefektifkan barisan partai pendukung peemrintah baik di eksekutif maupun di legislatif.
JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP PKS, Mahfudz Siddiq mengatakan partainya tidak akan mencampuri rencana Presiden Susilo Bambang
BERITA TERKAIT
- Mendagri Tito Ungkap Total Anggaran PSU Pilkada 2024 Rp 719 Miliar
- Konflik Tuntas, Gubernur Meki Nawipa Bakal Temui Masyarakat Puncak Jaya
- PSI Perorangan Kendaraan Politik Anyar Jokowi? Pakar Bilang Begini
- Abraham Sridjaja Pastikan Perluasan Peran TNI di Jabatan Sipil Tidak Sembarangan
- Budi Sulistyono Pertanyakan Efektivitas Investasi Danareksa di Garuda Indonesia
- Soal Skandal di Produk MinyaKita, Legislator PDIP Mengkritisi Pengawasan Kemendag