Konsistensi LPIS Dipertanyakan
Selasa, 17 Januari 2012 – 04:24 WIB

Konsistensi LPIS Dipertanyakan
MALANG - Konsistensi PT Liga Prima Sportindo Indonesia (LPIS) sebagai penyelenggara IPL patut dipertanyakan. Paling parah adalah gampangnya PT LPIS mengubah-ubah jadwal. Pengunduran jadwal Persema versus PSMS sudah diterima manjemen Persema, Minggu. Ternyata perubahan juga terjadi pada laga Persema menjamu Persiraja Banda Aceh. ?Sama-sama mundur sehari,? kata CEO Persema Didied Poernawan Affandi, Senin (16/1).
Persema kembali terkena perubahan jadwal tersebut. Laga home kedua menjamu PSMS Medan mundur sehari. Jadwal semula yang pernah dirilis PT LPIS, Persema seharusnya menjamu PSMS Minggu (22/1) sore di Stadion Gajayana. Namun, karena ada permintaan salah satu stasiun yang punya hak siar IPL, pertandingan tersebut harus diundur sehari menjadi Senin malam (23/1).
Baca Juga:
Bagi Persema, mundurnya jadwal itu adalah yang ketiga. Yang pertama, Persema mengalami perubahan jadwal ketika tandang melawan Persija di Stadion Wilis Madiun. Laga itu mundur sehari karena alasan stadion masih digunakan Pemkot Madiun. Yang kedua kala Persema menjamu Bontang FC, juga mundur sehari karena tayangan langsung televisi.
Baca Juga:
MALANG - Konsistensi PT Liga Prima Sportindo Indonesia (LPIS) sebagai penyelenggara IPL patut dipertanyakan. Paling parah adalah gampangnya
BERITA TERKAIT
- Evaluasi Bojan Hodak Seusai Persib Mengiris Tipis Bali United, Ini Jadi Sorotan!
- Persib Menang dari Bali United, tetapi Bojan Hodak Kurang Puas
- Persib Vs Bali United 2-1: Mengejutkan, Teco Mengundurkan Diri
- Bermental Juara, Persib Bangkit di Hadapan Bali United
- Fantastis! Persib Menang Comeback dari Bali United
- Persib Vs Bali United 0-1 di Babak Pertama, Beckham Lolos dari Kartu Merah