Mahfud MD Nilai Status Andi Sebuah Tragedi

Mahfud MD Nilai Status Andi Sebuah Tragedi
Mahfud MD Nilai Status Andi Sebuah Tragedi
JAKARTA--Penetapan Andi Mallarangeng sebagai tersangka, menjadi sejarah baru bagi wajah hukum Indonesia. Ini pertama kalinya, ada menteri aktif yang ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Selain itu, pertama kali pula ada menteri yang akhirnya mengundurkan diri begitu tersandung kasus korupsi. Berikut wawancara dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD, Jumat (7/12), terkait status terbaru mantan juru bicara kepresidenan tersebut.

Bagaimana tanggapan Anda tentang penetapan Andi Mallarangeng sebagai tersangka kasus Hambalang?

Itu tragedi yang memilukan. Andi itu orang baik, tak punya watak korup. Saya kira dia terjebak oleh satu kegilaan permainan politik yang semula dia sendiri tak menyadari dan tak mampu mengendalikan.

Anda kenal dekat dengan Andi?

Ya, saat saya melakukan studi pustaka di Amerika untuk penulisan disertasi, saya hidup dengan keluarga Andi di DeKalb selama beberapa bulan. Saat itu dia menjadi Presiden Komunitas Muslim kawasan tengah USA. Dia mengelola masjid sekaligus ketua asrama  di Northern Illinois Univerisy. Saya diberi kamar gratis di masjid dan selalu dilayani sebagai saudara oleh keluarga Andi. Dia sangat Islami, bersaudara dengan tulus.

JAKARTA--Penetapan Andi Mallarangeng sebagai tersangka, menjadi sejarah baru bagi wajah hukum Indonesia. Ini pertama kalinya, ada menteri aktif yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News