Solomon Diguncang Gempa, BNPB Amati Peringatan Dini Tsunami
Rabu, 06 Februari 2013 – 10:25 WIB
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana masih menunggu peringatan dini tsunami dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika terkait gempa dahsyat bermagnitud 8,0 yang mengguncang Kepulauan Solomon di Samudra Pasifik, Rabu (6/2).
"Yang berwenang mengeluarkan warning tsunami di Indonesia adalah BMKG. Nah, BNPB terus berkoordinasi dengan BMKG," kata juru bicara BNPB Sutopo Purwo Nugroho, Rabu (6/2).
Baca Juga:
Sutopo memaparkan, berdasarkan Pacific Tsunami Warning Center (PTWC) diupdate pukul 09.05 WIB
gempa dahsyat bermagnitud 8,0 mengguncang Kepulauan Solomon di Samudra Pasifik, Rabu (6/2).
"Peringatan tsunami pun dikeluarkan bagi pulau-pulau di Pasifik Selatan," katanya. Badan Survei Geologi AS mengatakan gempa terjadi pada pukul 01.12 GMT (atau pukul 08.12 WIB) di dekat Santa Cruz Islands, yang merupakan bagian dari Kepulauan Solomon. Gempa itu terjadi di kedalaman 5,8 kilometer. Pusat Peringatan Tsunami Pasifik di Hawaii memperingatkan bahwa gempa besar itu bisa memicu "tsunami destruktif" di dekat pusat gempa.
JAKARTA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana masih menunggu peringatan dini tsunami dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika terkait gempa
BERITA TERKAIT
- Tingkatkan Bantuan Pengamanan, PTPN IV Jalin MoU dengan Polda Sumut
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi