JKT48 Berupaya Tampilkan Budaya Indonesia
jpnn.com - JAKARTA -- Meski mengcover AKB48 yang berasal dari Jepang, JKT 48 tidak meninggalkan kebudayaan Indonesia. Dalam setiap penampilannya, JKT 48 berusaha untuk menampilkan budaya Indonesia.
"Memang kita lagi cover lagu AKB48 di Jepang. Tapi kita tampilin juga dengan gaya budaya Indonesia," kata Melody, salah satu personel JKT48 di Tennis Indoor Senayan Jakarta, Selasa (8/10) malam.
Kina, personel JKT48 lainnnya mengungkapkan, salah satu budaya Indonesia yang sering mereka tampilkan adalah batik. Selain itu, wajah mereka juga menunjukkan sebagai budaya Indonesia.
"Dari budaya Indonesia juga kita nampilin batiknya. Ditambah wajah kita udah berbudaya Indonesia juga kan," ungkapnya.
Budaya Indonesia itu akan terus ditampilkan JKT 48 pada performa selanjutnya. Saat ini JKT 48 sedang menyiapan handshake nasional dan manggung off air di Medan Sumatera Utara.
"Sekarang lagi siapin handshake nasional juga, terus manggung di Medan. Persiapan semuanya biar lancar," ungkapnya.
JKT 48 juga berencana untuk menggelar konser. Namun konser itu tidak bisa diadakan dalam waktu dekat karena masih konsentrasi menyelesaikan promo dan tur. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Meski mengcover AKB48 yang berasal dari Jepang, JKT 48 tidak meninggalkan kebudayaan Indonesia. Dalam setiap penampilannya, JKT 48 berusaha
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Konon Dian Nitami Terinfeksi Toksoplasma, Anjasmara Ungkap Fakta Ini
- Anggun Bawakan Lagu Khusus di Malam Anugerah FFI 2024
- FFI 2024 Segera Digelar, Ini Daftar Dewan Juri Akhir
- Nikita Mirzani Ternyata Diperiksa Sebagai Saksi Laporan Shandy Purnamasari
- Tamara Tyasmara Heran Yudha Arfandi Masih Ajukan Banding
- 3 Berita Artis Terheboh: Mediasi Andrew Andika Gagal, Nikita Mirzani Diperiksa