NASA Temukan 4 Planet Mirip Bumi
jpnn.com - BISAKAH kita pindah ke Planet lain? Pertanyaan ini masih terlalu dini diajukan, tapi setidaknya sekarang ditemukan empat eksoplanet alias planet yang berada di luar orbit tata surya kita, yang sangat mirip dengan Bumi.
Inilah laporan terbaru hasil penelitian teleskop Kepler milik badan antariksa Amerika NASA. Sejak 2009 telah ditemukan 715 planet yang mengorbit di 305 bintang di luar tata surya yang berpusat orbit di Matahari.
Dengan tambahan penemuan itu, berarti sekarang telah diketahui ada hampir 1.700 eksoplanet di jagad raya kita.
Sebagian besar eksplanet tersebut lebih kecil dari planet Neptunus - yang ukurannya empat kali dari planet Bumi. Empat eksoplanet tersebut ukurannya 2,5 kali Bumi dan berada pada orbit yang jaraknya memungkinkan di sana ada air yang tidak membeku.
Tim periset NASA yang menemukan planet-planet tersebut tidak menguraikan apakah pada planet-planet tersebut adalah gumpalan gas atau berwujud seperti bola air raksasa.
Asosiat administratur dari Direktorat Misi Sains NASA John Grunsfeld yang mengumumkan penemuan tersebut mengatakan tim Kepler terus mengejutkan kita dengan hasil perburuan planet yang mereka lakukan.
"Planet-planet baru dan tata surya baru yang ditemukan tampak mirip dengan Bumi kita itu, meramalkan masa depan yang gemilang ketika nanti kita fungsikan James Webb Space Telescop di antariksa untuk menelusuri karakter dunia baru itu," katanya.
The James Webb Space Telescope dicadangkan untuk mengganti teleskop Hubble pada tahun 2018 untuk membantu saintis mencari galaksi-galaksi pertama di alam semesta, dan memerika kemunculan sistem-sistem planet baru.
BISAKAH kita pindah ke Planet lain? Pertanyaan ini masih terlalu dini diajukan, tapi setidaknya sekarang ditemukan empat eksoplanet alias planet
- Donald Trump Presiden Amerika, Ini 5 Pernyataan Kontroversialnya di Hari Pertama
- Trump Siapkan Kebijakan untuk Menghukum Kanada & Meksiko, Tunggu 1 Februari!
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Hamas Siap Berdialog dengan Utusan Donald Trump demi Gaza, Ini Syaratnya
- Donald Trump Jadi Presiden Lagi, Kim Jong-un Pasti Sangat Happy
- Donald Trump Dilantik, Raja Arab Utus Dubes Cantik