Honorer K2 Mengundurkan Diri tak Bisa Diganti

jpnn.com - MAMUJU -- Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat memastikan tak ada pergantian honorer K2 yang mengundurkan diri meski sudah dinyatakan lulus. Formasinya tetap akan kosong.
Kepala BKDD Mamuju, Hj Sahari Bulan menegaskan, payung hukum atau dasar untuk melakukan penggantian honorer K2 yang mundur atau tidak mendapat pengakuan SKPD tempatnya bekerja dengan honorer K2 lainnya tidak ada.
Karena itu, pihaknya meminta agar tidak ada spekulasi mengenai pergantian tersebut.
"Jika tidak lulus pemberkasan, bukan berarti akan diganti honorer K2 yang tidak lulus ujian. Tidak ada aturan yang menjelaskan adanya penggantian. Tidak ada cadangan," kata Sahari seperti yang dilansir FAJAR (JPNN Group), Senin (31/3). (yat/abg)
MAMUJU -- Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat memastikan tak ada pergantian honorer K2 yang mengundurkan diri meski
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- Kalah Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung, Pemprov Jabar Bakal Ajukan Banding
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- SMB II Palembang Raih Penghargaan Bandara Terbaik di ASQ Awards 2024