Ormas-ormas Islam Dukung Jokowi-JK

Ormas-ormas Islam Dukung Jokowi-JK
Ormas-ormas Islam Dukung Jokowi-JK

jpnn.com - LEMBANG - Sejumlah Ormas Islam yang terdapat di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mendeklarasikan sikap untuk mendukung pasangan capres-cawapres  Jokowi-JK.

Deklarasi dan pernyataan sikap yang disampaikan ormas Islam itu dilaksanakan di Jalan Grand Hotel Lembang kediaman Bupati KBB sekaligus Ketua Tim Pemenangan Jokowi-JK, Abubakar, Sabtu (14/6).

Ketua Aliansi Ormas Islam KBB, KH. Mufti Hasbullah dalam kegiatan deklarasi yang dihadiri ratusan massa dan disaksikan Ketua DPC PDI Perjuangan KBB itu menyatakan, pihaknya bersama sejumlah Ormas Islam KBB turut mendoakan dan mendorong supaya capres nomor urut 2 itu memenangkan pilpres.

"Semoga Capres-Cawapres Joko Widodo-Jusuf Kalla nomor urut dua mendapatkan kemenangan dalam Pilpres 9 Juli mendatang," ucap Mufti Hasbullah di hadapan peserta deklarasi, Sabtu (14/6).

Sementara dalam teks deklarasi yang dibacakan H.Mahrus, salah seorang tokoh ulama setempat, menyatakan, "Pada hari ini kami berkumpul menyatakan diri untuk Indonesia Hebat, menuju hari esok yang lebih baik."


Di antara ormas Islam yang ikut melakukan deklarasi adalah PC NU KBB, Muhammadiyah, Mathlaul Anwar, Forum pondok Pesantren, Majelis taklim, TK-Al-Quran, Muslimat NU, Fatayat NU, Satkorcab Banser, Ansor, Dai Muda, HIPHI, Forum Silaturahmi Guru Ngaji, Majelis Dzikir Rijalul Ansor dan IPHI.

Bukan hanya ormas islam yang melakukan deklarasi dukungan terhadap nomor urut 2 itu, Relawan BKS "Rakyat Mandiri" Kabupaten Bandung Barat juga ikut melakukan deklarasi dan menyatakan sikap akan memenangkan pasangan Jokowi-JK.

Deklarasi dan pernyataan sikap yang dilakukan relawan tersebut dilaksanakan seusai ormas islam melakukan deklarasi di hadapan Ketua DPC PDI Perjuangan Abubakar.

LEMBANG - Sejumlah Ormas Islam yang terdapat di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mendeklarasikan sikap untuk mendukung pasangan capres-cawapres 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News