Junjung Demokrasi, Jokowi Ingin Pertahankan Pemilihan Langsung

jpnn.com - JAKARTA - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Joko Widodo memastikan akan mempertahankan sistem pemilihan langsung.
Menurutnya, pemilihan tidak langsung bukan representasi demokrasi.
Hal tersebut disampaikannya saat berbincang-bincang dengan dua orang wartawan dari media asing di Cilegon, Selasa (1/6) malam.
Kedua jurnalis asing ini menanyakan pendapat Jokowi tentang pernyataan rivalnya, Prabowo Subianto yang menganggap pemilihan langsung tidak sesuai dengan budaya Indonesia.
"Itu (pemilihan tidak langsung) bukan demokrasi, itu kemunduran," jawab Jokowi dalam bahasa Inggris.
Jokowi meyakini bahwa inti dari demokrasi adalah mendengarkan keinginan rakyat. Karenanya, tidak mungkin demokrasi berjalan dengan sistem pemilihan tidak langsung.
Capres yang diusung oleh lima partai politik (parpol) itu menilai, sistem pemilu di Indonesia sudah berada di jalan yang benar.
Meski diakuinya berbagai perbaikan dan penyempurnaan tetap perlu dilakukan.
JAKARTA - Calon presiden (capres) nomor urut 2 Joko Widodo memastikan akan mempertahankan sistem pemilihan langsung. Menurutnya, pemilihan tidak
- Soal Gelombang PHK Massal di Industri Tekstil, Sihar Sitorus Soroti Faktor Penyebab & Dampak Regulasi
- Alhamdulillah, Kabar Baik Bagi ASN dari Presiden Prabowo,THR Cair 100 Persen
- Dapat Penghargaan dari UNS, Mentan Amran Ikuti Jejak BJ Habibie
- Raker Bareng Kementan, Anggota Komisi IV DPR Singgung Kesejahteraan Petani & Harga Cabai Rawit
- Anggota Brimob Tembak Warga di Sulut, Legislator NasDem: Polri Harus Menindak Pelaku dengan Tegas
- Oknum Brimob Tembak Warga di Sulut, Legislator Gerindra: Tindak Tegas Pelaku