46 Pemda Belum Buka Pendaftaran CPNS

jpnn.com - JAKARTA--Hingga pekan kedua Oktober, masih tersisa 46 pemerintah daerah yang belum membuka pendaftaran CPNS online. Dari 46 pemda tersebut, didominasi pemkab/pemko di Papua.
Deputi SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmaja mengatakan, hampir seluruh daerah sudah membuka pendaftaran CPNS.
Untuk Papua dan Papua Barat, memang ada permintaan diundur karena akan disatukan tesnya.
"Papua dan Papua Barat sudah berkoordinasi dengan Panselnas. Mereka nantinya akan melaksanakan serentak, jadi tinggal ditunggu hari H-nya saja," kata Setiawan kepada JPNN, Kamis (9/10).
Pernyataan serupa disampaikan Karo Humas dan Protokol Badan Kepegawaian Negara (BKN) Tumpak Hutabarat. Katanya, instansi daerah yang masih menahan pembukaan pendaftaran ini karena ingin melaksanakan serentak.
"Kami sudah menanyakan ke pemdanya kenapa belum buka. Alasannya masih dibahas lokasi tesnya di mana," ujarnya.
Dia pun mengimbau agar pemda segera membuka pendaftaran CPNS lantaran saat ini sebagian besar instansi sudah masuk ke tahap tes kompetensi dasar (TKD). (esy/jpnn)
Ini 46 Instansi yang Belum Buka Pendaftaran CPNS :
JAKARTA--Hingga pekan kedua Oktober, masih tersisa 46 pemerintah daerah yang belum membuka pendaftaran CPNS online. Dari 46 pemda tersebut, didominasi
- Genjot Investasi, Prabowo Janji Ciptakan 8 Juta Lapangan Kerja
- Berbagi Kebaikan Ramadan, Bank Mandiri Santuni 57.600 Anak Yatim di Sulawesi & Maluku
- TNI Salurkan 70 Boat Polyethylene untuk Bantu Penanggulangan Banjir di Bekasi
- Marak Tawuran di Padang, Rahmat Saleh Ingatkan Pemerintah Baru Sumbar
- Telkom Kembangkan Kramat di Purbalingga jadi Desa Wisata Berbasis Konservasi
- Kepala BKN: SE Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Diterbitkan Besok