65 Persen Formasi CPNS untuk Putra Asli Papua-Papua Barat

jpnn.com - JAKARTA--Permasalahan rekrutmen CPNS di Papua dan Papua Barat mendapat perhatian khusus Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi.
Pasalnya Provinsi Papua dan 29 kabupaten/kota di sana, juga kabupaten/kota di Papua Barat yang memperoleh alokasi formasi CPNS 2014 sebanyak 6.340 hingga saat ini belum melaksanakan tes.
Menurut Yuddy, berdasarkan hasil rapat Panselnas pada 1 Desember 2014 diputuskan proses pelaksanaannya ditunda ke tahun 2015.
"Nantinya sistem pendaftaran CPNS dilakuan secara off line," kata Yuddy dalam konpress di Jakarta, Selasa (27/1).
Dari formasi yang ada, direncanakan 65 persen formasi diperuntukkan bagi pelamar putra-putri asli Papua dan Papua Barat. Sedangkan 35 persen diperuntukkan bagi pelamar dari luar Papua dan Papua Barat.
“Khusus untuk pelamar putra-putri Papua diberikan afirmasi berupa penurunan passing grade (nilai ambang batas) kelulusan,” imbuhnya.
Untuk membantu pemahaman soal CAT, akan dilakukan sosialisasi atau pelatihan penggunaan CAT secara masif dengan melibatkan unsur perguruan tinggi setempat dan LSM. (esy/jpnn)
JAKARTA--Permasalahan rekrutmen CPNS di Papua dan Papua Barat mendapat perhatian khusus Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wali Kota Agustina Tegaskan Dana Operasional RT & PKK di Semarang Siap Direalisasikan
- Gandeng Babinsa dan Bimaspol, Setya Kita Pancasila Bagikan Makanan Kepada Warga Terdampak Banjir
- Dedi Mulyadi Taksir Kerugian Bencana Bodebek Lebih dari Rp 3 Triliun
- BPOM Temukan Boraks dalam Kerupuk Gendar saat Inspeksi Takjil di Semarang
- SKP Berikan Bantuan Kepada Warga Terdampak Banjir
- Polemik Pengangkatan PPPK 2024 & CPNS, Gita: Pasti Dilantik pada Waktunya