Banyak Pengalaman soal Bencana, Wapres Diundang ke Jepang
jpnn.com - JAKARTA - Duta Besar Jepang untuk Indonesia Yasuaki Tanizaki hari ini menemui Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla untuk membahas rencana kunjungan ke Konferensi Penanganan Bencana PBB di Jepang.
Menurut Tanizaki wapres memiliki banyak pengalaman dalam penanganan bencana sehingga ia cocok untuk menghadiri konferensi.
"Wapres punya banyak pengalaman. Dia terlibat dalam penanganan bencana tsunami di Aceh. Jadi wapres (JK) orang yang paling cocok sebagai delegasi dari Indonesia untuk mengikuti konferensi ini," ujar Tanizaki di kantor wapres Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin, (9/3).
Menurut Tanizaki, Indonesia dan Jepang memang berbagi banyak pemikiran soal dampak negatif akibat bencana alam. Oleh karena itu, dia, meyakini akan banyak ruang kerjasama antara Indonesia dan Jepang soal penanganan bencana.
Menurutnya, saat ini Kementerian Pertahanan Indonesia dan Jepang juga sedang menyelesaikan rencana implementasi kerjasama disaster management. "Sekarang penandatanganan MoU antara kementerian pertahanan masih dalam tahap finalisasi dokumen. Lebih cepat lebih baik," tandasnya. (flo/jpnn)
JAKARTA - Duta Besar Jepang untuk Indonesia Yasuaki Tanizaki hari ini menemui Wakil Presiden Indonesia Jusuf Kalla untuk membahas rencana kunjungan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pertamina Patra Niaga Uji Penggunaan Bioethanol E10 Bersama Toyota dan TRAC
- Polisi yang Ditembak Mati Rekan Sendiri Dapat Kenaikan Pangkat Anumerta dari Kapolri
- Sekte Indonesia Emas Dideklarasikan Untuk Mewujudkan Perubahan Sosial
- PFM Tegaskan Ada 15 Kementerian dan 28 Badan Teknis yang Perlu Diawasi
- Unilever Sebut Inklusi, Kesetaraan, dan Keragaman Kunci Bisnis Berkelanjutan
- Kapolri Ajak Pemuda Muhammadiyah Berantas Judi Online & Polarisasi Pilkada Serentak