Kuota CPNS untuk Honorer K2 Cuma 30 Ribu
jpnn.com - JAKARTA - Kabar tidak mengenakkan disampaikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi.
Dalam rapat kerja (Raker) Komisi II DPR, Yuddy menyebutkan, formasi yang disiapkan untuk honorer kategori dua (K2) hanya 30 ribu dalam pengadaan CPNS 2015. Itupun hanya honorer K2 yang memenuhi syarat diprioritaskan diangkat CPNS.
"Syaratnya adalah usia honorer K2 di atas 35 tahun, bekerja di bidang pendidikan, kesehatan, penyuluh. Administrasi tidak menjadi prioritas," kata Yuddy saat raker, Rabu (8/4).
Dia menambahkan, formasi 30 ribu tersebut disesuaikan dengan kondisi keuangan negara yang tengah melakukan efisiensi anggaran.
"Nantinya 439 ribu honorer K2 akan memperebutkan 30 ribu kursi CPNS. Mereka akan dites sesuai UU Aparatur Sipil Negara (ASN)," tegasnya.
Formasi 30 ribu ini berkurang dari alokasi Menteri Yuddy sebelumnya yang diplotkan 80 ribu. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kabar tidak mengenakkan disampaikan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi. Dalam rapat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jenderal Polri Menjamin Penanganan Kasus Penembakan Siswa Semarang Transparan
- Katarina Minta Jaksa Segera Eksekusi Pelaku Pemalsuan Akta Setelah Kasasi Dikabulkan
- Pensiunan Notaris Diduga Dikriminalisasi dengan Sengketa Perdata yang Dipidanakan
- Kebakaran Melanda Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang, Ini Dugaan Penyebabnya
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga