Pembocor Soal UN Masih Misterius

jpnn.com - JAKARTA - Bareskrim Polri masih kesulitan menemukan tersangka pembocor soal ujian nasional ke internet. Sampai saat ini pemeriksaan terhadap saksi dan penggeledahan mencari barang bukti terus dilakukan.
"Masih diperiksa, belum ada tersangka," tegas Kadiv Humas Polri Irjen Anton Charliyan, Senin (20/4), di PTIK, Jakarta Selatan.
Anton mengakui, pengupload soal-soal dan jawaban ujian ke internet juga masih belum ditemukan. Namun, ia membantah Polri kesulitan menemukan pihak yang dimaksud. "Bukan kesulitan, tapi butuh waktu," bantahnya.
Namun, ia menjelaskan, sejauh ini belum ada indikasi penjualan dokumen soal secara langsung. Menurutnya, kalau ada tentunya perusahaan memberikan uang.
"Tidak ada penjualan dokumen secara langsung. Yang jelas, kasus ini masih ditangani tim Cyber Crime Bareskrim Polri. Empat terlapor sudah diperiksa. Kami mohon masyarakat sabar. Mohon waktu. Semua ingin super cepat," pungkas jenderal bintang dua itu. (boy/jpnn)
JAKARTA - Bareskrim Polri masih kesulitan menemukan tersangka pembocor soal ujian nasional ke internet. Sampai saat ini pemeriksaan terhadap saksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siswa Kelas 2 SD Asal Tegal Sumbang Medali Emas Olimpiade Matematika di Thailand
- Kemdiktisaintek: Penyaluran Beasiswa KIP Kuliah dan ADIK Sebelum Lebaran 2025
- Ruang Kelas Masa Depan Google Dilengkapi Perangkat Digital, Wujudkan Pendidikan Inklusif
- Fenomena #KaburAjaDulu Jadi Tren Anak Muda Merintis Karier di Luar Negeri
- G-Schools Indonesia Summit 2025 Ajak Insan Pendidikan Bijak Menggunakan Teknologi AI
- DIGITS Unpad dan Veda Praxis Bedah Tren GRC 2025 dalam Seminar Nasional