Ingat! Paslon DKI Jangan Bermain Curang

jpnn.com - JAKARTA - Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Nasrullah meminta agar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 menjauhi perbuatan curang dalam pesta demokrasi ini.
Ia meminta agar Paslon DKI Jakarta harus bersaing dengan sehat dan jujur. Sebab, Jakarta merupakan barometer penyelenggaraan pilkada. Sehingga ketika pilkada DKI dikotori dengan perbuatan curang, maka dampaknya akan ke daerah lain.
"Jangan mencoba menyogok aparatur penyelenggara pemilu. Jangan berikan satu sen pun. Kami akan menolak," kata dia memberikan nasihat kepada para paslon di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Sabtu (29/10).
Di sisi lain, Bawaslu juga meminta partisipasi masyarakat dalam mengawasi Pilgub DKI ini.
Semakin banyak andil masyarakat dalam penyelenggaraan Pilgub DKI, maka akan melahirkan pemimpin yang bersih.
Sementara itu, Nasrullah juga mengarahkan agar masyarakat melaporkan penyelenggara Pilgub DKI, apabila menerima sogokan.
Karena itu, masyarakat punya peran sebagai pengawas Pilgub DKI.
"Bila menemukan tindakan penyogokan kepada para penyelenggara pemilu maka diharapkan langsung melaporkan temuan tersebut. Kalau bapak ibu menemukannya, satu kali 24 jam akan kami pecat," tandas dia. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Nasrullah meminta agar pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2017 menjauhi perbuatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Adian Napitulu Perjuangkan Potongan Aplikator ke Ojol Turun Jadi 10 Persen
- Tolak Pangkalan Militer Asing, Eks Sesmilpres: Melanggar Konstitusi
- Anggaran PSU Kabupaten Tasikmalaya Cair, KPU Jabar Mengingatkan Ini
- Anggaran PSU Kabupaten Tasikmalaya Belum Cair, KPU Jabar Bingung
- Terima Gubernur Provinsi Tomsk Rusia, Sultan Bahas Kerja Sama di Bidang Riset Hingga Sister City
- Pertemuan Megawati-Prabowo Bakal Memengaruhi Keputusan Hasil Kongres PDIP?