Yusril Gabung Aksi 4 November? Tunggu Penjelasannya

jpnn.com - JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra dikabarkan akan ikut ambil bagian dalam demonstrasi besar-besaran yang direncanakan digelar 4 November.
Yusril menuturkan, pihaknya berharap aksi demonstrasi pada Jumat (4/11) bisa berjalan lancar dan damai. Tidak sampai ada persoalan saat demo berlangsung.
Dia menuturkan semua orang yang ingin turun ke jalan pada Jumat itu diharapkan bisa tetap menjunjung tinggi hukum negara, hukum Islam serta demokrasi.
”Agar tidak terjadi benturan-benturan,” ujar Yusril saat dihubungi kemarin (30/11).
Yusril menuturkan bahwa menyatakan pendapat di muka umum itu dijamin oeleh undang-undang dan menjadi hak siapa saja.
Apalagi, informasi yang dia ketahui polisi sudah memberikan izin demo yang berkaitan dengan dugaan penistaan agama itu.
”Karena menyatakan pendapat itu hak kan,” ungkapnya.
Terkait dengan kabar Yusril menjadi salah satu orang yang akan ikut serta dalam demo itu, dia enggan menanggapinya.
JAKARTA - Pakar Hukum Tata Negara Yusril Ihza Mahendra dikabarkan akan ikut ambil bagian dalam demonstrasi besar-besaran yang direncanakan
- Praktisi Hukum: Surat Edaran Gubernur Tak Bisa Dijadikan Acuan Hukum
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Mensesneg Belum Pelajari Materi Gugatan Perpres PCO
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut