Tok..Tok, Presiden Jokowi Putuskan Ujian Nasional Tetap Diberlakukan

jpnn.com - JAKARTA - Kepastian jadi tidaknya ujian nasional (UN) akhirnya terjawab sudah.
Setelah melalui dua kali rapat terbatas (ratas) membahas evaluasi pelaksanaan Ujian Nasional (UN), Presiden Joko Widodo memutuskan untuk tetap memberlakukan UN.
"Presiden telah memutuskan hal yang berkaitan dengan ujian nasional. Ujian nasional tetap diadakan dijalankan dengan berbagai penyempurnaan perbaikan," kata Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Jakarta, Senin (19/12).
Dalam Ratas dijabarkan sejumlah langkah perbaikan dalam meningkatkan hasil UN.
Di antaranya peningkatan kemampuan guru yang telah disertifikasi, sehingga diharapkan adanya evaluasi kinerja para pendidik.
Kemudian pemberian kisi-kisi nasional terhadap empat mata pelajaran yang diujiankan.
"Dengan perbaikan-perbaikan tersebut diharapkan UN bisa menjadi benchmarking untuk kemajuan para siswa di kemudian hari," tegas Pramono.(esy/chi/jpnn)
JAKARTA - Kepastian jadi tidaknya ujian nasional (UN) akhirnya terjawab sudah. Setelah melalui dua kali rapat terbatas (ratas) membahas evaluasi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Untar dan KSU Perkuat Kerja Sama Global Lewat Konferensi Dunia & Bertemu Presiden Taiwan
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Kemdiktisaintek Membuka Peluang Sarjana Kuliah S2 Setahun, Lanjut Doktoral
- Kemenkes di Guest Lecture U-Bakrie: Mahasiswa Harus Terlibat Aktif Dalam Kampanye Kesehatan Mental
- 43.502 Siswa Penerima Baru Terima KJP Plus Tahap I 2025
- Kolaborasi RSIJCP, FKUI, dan RSCM Dorong Inovasi Medis dan Pendidikan Kedokteran