‎Pansel Sudah Kantongi Dua Nama Calon Pimpinan KPK
jpnn.com - JAKARTA - Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi sudah mengantongi dua nama calon yang akan diserahkan kepada presiden. Namun mereka belum mau membeberkan kedua nama tersebut.
"Sudah, tetapi belum bisa disebarkan sebelum diserahkan ke presiden," kata Juru Bicara Pansel Capim KPK Imam Prasodjo dalam pesan singkat, Jumat (10/10).
Imam menjelaskan Pansel Capim KPK akan mengirimkan dua nama calon pimpinan KPK kepada presiden pada Senin (13/10) . "Setelah diserahkan kepada presiden baru bisa diumumkan," ujarnya.
Sebelumnya, Pansel Capim KPK telah melakukan tes wawancara terhadap enam calon pimpinan KPK yang telah lolos seleksi profile assestment. Tes wawancara itu dilakukan pada hari Kamis (9/10).
Proses seleksi akan diikuti enam calon pimpinan KPK yakni Jamin Ginting (swasta), Busyro Muqoddas (swasta), I Wayan Sudirta (advokat), Ahmad Taufik (swasta), Robby Arya Brata (advokat), dan Subagio (pegawai negeri sipil/pensiunan). (gil/jpnn)
JAKARTA - Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi sudah mengantongi dua nama calon yang akan diserahkan kepada presiden. Namun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kalah Berulang Kali, Bang Zul Memaknai Buah Kebaikan Tak Harus Dipanen Langsung
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim
- Dukung Program Prabowo, Polisi Bersama Jurnalis Gelar Uji Coba Makan Siang Bergizi di Sekolah
- Kisruh di Apartemen Graha Cempaka Mas, Warga Ngadu ke Pj Gubernur Jakarta
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Pernyataan Terbaru Mendikdasmen Abdul Mu'ti soal Kenaikan Gaji, Honorer Bisa Senang