1 Dari 20 Orang, Penderita Diabetes
Senin, 04 Maret 2013 – 11:15 WIB

1 Dari 20 Orang, Penderita Diabetes
SEBUAH Studi di Inggris menemukan hal mengejutkan. Saat ini ternyata, 1 dari 20 orang diyakini memiliki penyakit diabetes. Dilansir dari laman maildaily, Minggu (3/3), disebutkan bahwa meningkatnya penderita diabetes karena tingkat obesitas juga melonjak.
Hal ini semakin terbukti, setelah terjadi lonjakan penderita diabetes dalam kurun waktu enam tahun terakhir sejak 2006. Jika enam tahun lalu, jumlah pasien diabetes hanya 132.000 pasien, per 2011 lalu jumlah pasien diabetes sudah mencapai 2.912.000 orang. Hal ini artinya 4,6 persen populasi di Inggris, menderita diabetes.
Baca Juga:
Berdasarkan penelitian dari lembaga diabetes, penyakit ini memiliki dua tipe. Tipe pertama selalu diidentikan dengan obesitas dan tipe kedua disebut karena faktor usia. Sembilan dari 10 orang yang diteliti, merupakan tipe kedua, dimana secara perlahan tubuh mulai kehilangan kemampuan untuk memproses gula darah. Diabetes juga erat kaitannya dengan faktor gaya hidup dengan mengkonsumsi makanan tidak sehat.
"Kami sangat prihatin bahwa jumlah orang yang didiagnosis diabetes begitu cepat meningkat. Harusnya ini bisa dihindari, bila setiap orang mulai memperhatikan gaya hidup mereka," ungkap Barbara Young, chief executive dari Diabetes UK.(afz/jpnn)
SEBUAH Studi di Inggris menemukan hal mengejutkan. Saat ini ternyata, 1 dari 20 orang diyakini memiliki penyakit diabetes. Dilansir dari laman maildaily,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Jaga Keseimbangan Hormon Progesterone dengan Mengonsumsi 5 Herbal Ini
- 5 Jamu Tradisional Ini Ampuh Kencangkan Miss V Secara Alami
- 4 Khasiat Air Rebusan Daun Salam, Sahabat Terbaik Penderita Penyakit Ini
- 3 Penyebab Tekanan Darah Rendah pada Ibu Hamil
- 5 Makanan yang Baik untuk Menjaga Kesehatan Otak
- 4 Makanan Tinggi Kandungan Vitamin A yang Wajib Anda Konsumsi