1 Jam Pramono Anung Bertemu Prabowo Subianto di Kertanegara
jpnn.com, JAKARTA - Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil calon gubernur Daerah Khusus Jakarta Pramono Anung ke kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Jakarta Selatan, Selasa (15/10).
Berbatik dengan bawahan pantalon warna gelap, Pramono tiba di rumah pribadi menteri pertahanan itu sekitar pukul pukul 12.47 WIB.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu berada di kediaman Prabowo selama kurang lebih satu jam.
Tepat pukul 13.47 WIB, Pramono langsung meninggalkan kediaman Prabowo menggunakan kendaraan Toyota Innova Zenix
Belum diketahui maksud kedatangan Pramono di tengah agenda Prabowo memanggil para calon menteri untuk kabinetnya.
Sebelumnya, Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan Prabowo Subianto bakal lanjut memanggil calon menteri, kepala badan, dan wakil menteri ke kediamannya di Kertanegara, Jakarta, Selasa (15/10).
Dasco menyebutkan bakal ada beberapa calon menteri, kepala badan, dan wakil menteri yang akan dipanggil.
"Besok ada beberapa menteri, kepala badan, dan wakil menteri. Mulai jam 2 siang," kata Dasco di kediaman Prabowo di Kertanegara, Jakarta, Senin (14/10).
Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil Calon gubernur DKI Jakarta Pramono Anung ke kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Jakarta, Selasa (15/10).
- Jadi Pilihan Prabowo, Ahmad Ali-AKA Menyambut Kemenangan Besar di Pilkada Sulteng
- Laut China Selatan, Teledor Atau Terjerat Calo Kekuasaan
- Prabowo Bakal Suntik Mati Operasional PLTU dalam 15 Tahun
- Agustiar-Edy Siap Menjalankan Program Asta Cita Prabowo Demi Menyinkronkan Pembangunan Kalteng
- Orang Dekat Anies Baswedan Yakin Pramono & Rano Tak Akan Berkhianat
- Kadin Munaslub Sebut Prabowo Akan Hadir di Rapimnas, Begini Tanggapan Kubu Arsjad