1 Juni, Bulgaria 'Bebas' Rokok
Jumat, 18 Mei 2012 – 11:14 WIB
BULGARIA - Dewan Parlemen Bulgaria, menyetujui pelarangan merokok di semua ruang publik mulai 1 Juni mendatang. Langkah itu merupakan upaya mengendalikan para pecandu rokok paling berat di salah satu negara bagian Eropa tersebut.
Dengan pelarangan tersebut, anggota paling miskin di Uni Eropa tersebut telah bergabung dengan sejumlah negara yang sudah melakukan pelarangan merokok sebelumnya. Larangan merokok juga diberlakukan di luar tempat perawatan anak-anak dan sekolah serta stadion selama pertandingan olah raga serta pertunjukan budaya.
Menurut reuters, survey menunjukkan 56 persen warga Bulgaria perokok. Artinya penduduk negara miskin di kawasan Balkan ini merupakan perokok paling berat kedua di Uni Eropa setelah Yunani. Mereka sebelumnya menentang adanya pelarangan total merokok di tempat umum tertutup.
Aparat berwenang bakal menjatuhkan denda sampai 5.000 lev (USD 3.300) untuk pelanggaran pertama. Denda akan naik hampir tiga kali lipat, menjadi 10 ribu lev bagi pelanggaran selanjutnya bagi pemilik bar atau pengelola yang mentoleransi orang merokok di daerah tertutup.
BULGARIA - Dewan Parlemen Bulgaria, menyetujui pelarangan merokok di semua ruang publik mulai 1 Juni mendatang. Langkah itu merupakan upaya mengendalikan
BERITA TERKAIT
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas