1 Korban Kecelakaan Speed Boat Ditemukan Sudah Meninggal Dunia, 1 Lagi Masih Dicari

jpnn.com, KAPUAS HULU - Satu korban kecelakaan kapal cepat (speed boat) di perairan Sungai Kapuas, Desa Gudang Hilir, Kecamatan Selimbau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, ditemukan meninggal dunia pada pencarian hari kedua setelah kejadian.
Satu korban lagi sampai saat ini masih belum ditemukan.
"Satu korban kecelakaan atas nama Bambang ditemukan tim gabungan sudah meninggal dunia di sekitar lokasi tabrakan speed boat, sedangkan satu korban lagi belum ditemukan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kapuas Hulu Gunawan di Putussibau, Kapuas Hulu, Minggu (14/2).
Menurut Gunawan, korban atas nama Bambang ditemukan sekitar pukul 17.30 WIB dengan jarak sekitar 200 meter dari lokasi kecelakaan speed boat.
Kepala Basarnas Pontianak Yopi Haryadi mengatakan korban pertama atas nama Bambang, jenis kelamin laki-laki berusia 60 tahun.
"Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban pertama bernama Bambang, pencarian berikutnya terhadap korban kedua atas nama Samsul Rijal, laki-laki berusia 36 tahun," ucap Yopi.
"Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban pertama bernama Bambang, pencarian berikutnya terhadap korban kedua atas nama Samsul Rijal, laki-laki berusia 36 tahun," ucap Yopi.
Peristiwa kecelakaan speed boat itu terjadi pada Jumat (12/2) di perairan Sungai Kapuas, Desa Gudang Hilir, Kecamatan Selimbau, Kapuas Hulu, Kalbar. Ada enam korban, empat di antara selamat dan dua korban hilang di perairan tersebut. (antara/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Satu korban kecelakaan speed boat di perairan Sungai Kapuas, Kalbar, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Satu korban lainnya masih dicari tim gabungan.
Redaktur & Reporter : Boy
- Longsor di Tambang Emas Bone Bolango, Satu Orang Meninggal Dunia
- Kabar Duka, GM PLN UID Sulselrabar Budiono Meninggal Dunia
- Bandit Pecah Kaca Mobil yang Gasak Uang Rp 150 Juta di Tembilahan Akhirnya Ditangkap
- Kecelakaan Truk Tabrak Kereta Api di Jember, 1 Tewas
- Prabowo Bakal Keluarkan Keppres Pemulihan Pelanggaran HAM Berat
- Detik-Detik Bendum Demokrat Renville Antonio Kecelakaan, Sopir Pikap Tak Punya SIM