10 Aki Truk Pengangkut Sampah Milik DLH Kota Palangka Raya Digondol Maling, Polisi Bergerak
jpnn.com - PALANGKA RAYA - Sebanyak 10 aki truk pengangkut sampah milik Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, digondol maling. Kepolisian Resor Kota Palangka Raya saat ini tengah menyelidiki kasus tersebut.
Kepala Unit I Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polresta Palangka Raya Aiptu Teguh Wahyudi mengatakan pihaknya tengah menerima laporan kasus pencurian 10 aki dari enam truk milik DLH Kota Palangka Raya.
"Peristiwa itu terjadi pada hari Kamis (25/4/2024) sekitar pukul 03.00 WIB dan diketahui saat petugas operator hendak menghidupkan truk untuk angkutan sampah," kata Teguh, Kamis (25/4).
Dia menjelaskan dalam proses penyelidikan, pihak kepolisian juga sudah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi parkir truk pengangkut sampah di Jalan Tjilik Riwut Km 5,5 Komplek Perkantoran Wali Kota Palangka Raya.
"Kami juga masih melakukan pengumpulan berbagai keterangan dari berbagai saksi dan olah TKP, dengan tujuan untuk mengungkap perkara tersebut," ungkapnya.
Di lain tempat, Kepala DLH Kota Palangka Raya Achmad Zaini membenarkan informasi terkait kehilangan 10 aki dari enam truk pengangkut sampah dan belum mengetahui apakah pencurian itu melibatkan orang dalam atau tidak.
"Dengan kejadian itu maka kami akan melakukan pengawasan lebih ditingkatkan dan akan memasang CCTV. Belum diketahui apakah murni pencurian dari luar atau ada dugaan melibatkan orang dalam, kami serahkan semuanya penyelidikannya ini ke kepolisian setempat," katanya kepada sejumlah awak media.
Achmad Zaini yang juga sebagai penjabat sekda Kota Palangka Raya itu mengatakan meski kehilangan aki, tetapi tidak sampai menghambat pengangkutan sampah di Kota Palangka raya.
Sebanyak 10 aki dari enam truk pengangkut sampah milik DLH Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, digondol maling. Polisi bergerak melakukan penyelidikan.
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Penyelesaian Judi Online Cuma 1, Tergantung Penegak Hukumnya
- Viral Polisi Pangkat Kompol Dibentak Pemotor di Kediri, Pelaku Ternyata
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Polisi Gerebek Kampung Teleng Inhu, 3 Orang Diamankan, Salah Satunya DPO