10 Institusi Terbanyak Diadukan Masyarakat

10 Institusi Terbanyak Diadukan Masyarakat
PNS sebagai unsur pelayan publik. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Ombudsman RI menilai kualitas penyelenggaraan layanan publik di Indonesia masih jauh dari harapan. Setidaknya hal itu dapat dilihat dari semakin meningkatnya jumlah laporan masyarakat ke Ombudsman.

Pada 2015, Ombudsman menerima 6.859 laporan. Sedangkan 2016, hingga April saja sudah ada 2.000 aduan penyimpangan layanan publik. Jumlah aduan pada 2016 itu berpotensi naik.

Ombudsman RI mencatat, ada 10 besar institusi penyelenggara layanan publik yang paling banyak diadukan masyarakat. Yakni, pemerintah daerah, kepolisian, BUMN, BUMD, BPN, lembaga peradilan, lembaga pendidikan negeri, perbankan, perguruan tinggi, dan rumah sakit pemerintah.

Ketua Ombudsman RI Amzulian Rifai mengajak seluruh unsur masyarakat lebih peka dan peduli terhadap kualitas layanan publik.

Dia juga menegaskan agar masyarkat tidak segan melaporkan kepada Ombudsman apabila mengalami maladministrasi atau penyimpangan pelayanan publik.

“Ombudsman RI juga mengimbau masyarakat untuk lebih memahami hak dan kewajibannya terkait penyelenggaraan pelayanan publik,” ungkap Amzulian.

Lebih lanjut Amzulian mengapresiasi komitmen Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik. (boy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News