10 Jenis Makanan ini Bisa Lindungi Kesehatan Hati

5. Jeruk Bali
Jeruk bali sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan hati. Masih dari World Journal of Gastroenterology, jeruk bali mengandung dua antioksidan utama yaitu naringin dan naringenin.
Keduanya, membantu melindungi hati dari cedera dengan mengurangi peradangan dan melindungi sel-sel hati.
Senyawa ini juga dapat mengurangi penumpukan lemak di hati dan meningkatkan enzim yang membakar lemak. Jadi, jeruk bali bisa membantu memerangi penyakit hati lemak non-alkoholik.
6. Ikan Berlemak
Mengonsumsi ikan berlemak dan suplemen minyak ikan dapat membantu mengurangi dampak dari kondisi seperti penyakit hati lemak non-alkoholik.
Ikan berlemak kaya asam lemak omega-3 yang merupakan lemak baik untuk mengurangi peradangan pada hati.
Lemak tersebut sangat baik untuk hati karena bisa mencegah penumpukan lemak berlebih dan mempertahankan tingkat enzim di hati.
Meski tidak mungkin untuk mengelola semua faktor risiko gangguan hati, mengonsumsi asupan tertentu bisa membantu menjaga kesehatan hati.
- Kementan Gelar Forum Komunikasi Publik Standar Pelayanan RIPH
- 5 Makanan untuk Diet Sehat yang Wajib Anda Konsumsi
- 3 Manfaat Tomat Campur Jeruk Nipis, Kaya Kandungan Antioksidan
- 8 Makanan Kaya Antioksidan yang Wajib Anda Konsumsi
- 3 Khasiat Minyak Kelapa Campur Madu, Diet Bakalan Makin Lancar
- 4 Manfaat Tomat, Asam Urat Bakalan Tidak Berkutik