10 Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia, UI Nomor 1, Brawijaya Ketiga, UGM?
jpnn.com, JAKARTA - Universitas Brawijaya (UB) menduduki posisi ketiga perguruan tinggi terbaik Indonesia versi Webometrics 2020.
Peringkat satu diisi Universitas Indonesia (UI) dan Institut Teknologi Bandung (ITB) di posisi kedua.
"Posisi UB naik jika dibandingkan tahun 2019 yang menduduki ranking ke-6," kata Wakil Rektor I bidang Akademik UB Prof Dr Aulanni’am, drh.,DES, di Malang, Jawa Timur, Selasa (4/8).
Dalam pemeringkatan itu, Webometrics menilai empat parameter, yakni presence (5 persen), impact (10 persen), openness (50 persen) dan excellence (35 persen).
10 Besar perguruan tinggi terbaik di Indonesia. Foto: tangkapan layar webometrics
Di antara parameter- parameter yang digunakan Webometrics, parameter presence berada pada posisi paling baik yang diraih UB, yaitu peringkat 171, disusul parameter impact 767, openness 999, dan excellence 2.468.
Webometrics menilai berdasarkan jumlah paper yang terindeks di Scimago, Scopus, serta sitasi dari Google Scholar.
Menurut Aulanni’am, pemeringkatan tersebut menggambarkan tingkat kualitas perguruan tinggi yang dinilai.
Anda bisa melihat di sini 10 perguruan tinggi terbaik Indonesia dan lima PT terbaik di dunia.
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
- Pertama di Indonesia, Asosiasi Mahasiswa China di President University Resmi Berdiri
- Universitas Indonesia Tangguhkan Gelar Doktor Bahlil Lahadalia
- Jadi Dosen Tamu di UI, Ketua Bawaslu Ungkap Persoalan Penyelesaian Masalah Hukum Pemilu
- Bangun Konektivitas, Calon Ketum ILUNI FHUI Nonton Musik dan Nobar Alumni
- 10 Mahasiswa Finalis Kompetisi Esai Pertamina Siap Bersaing di PGTC