10 Siswi SMP Hilang, Diduga Diculik untuk Dijadikan Wanita Penghibur
jpnn.com - BATAM - Sedikitnya 10 siswi SMP di Sagulung, Batam, Kepulauan Riau dilaporkan hilang sejak Jumat (18/11) lalu.
Warga kian cemas menyusul isu yang beredar kalau para ABG itu sengaja diculik untuk dijadikan wanita penghibur.
Mi, seorang ibu korban, menduga anaknya dan beberapa siswi lainnya diculik oleh sekelompok orang yang dipimpin oleh seorang wanita muda tomboy.
Wanita tomboy yang belum diketahui identitasnya itu, kata Mi, memang beberapa kali datang ke permukiman warga di sekitar Sagulung, Batam, untuk mencari anak gadis usia SMP atau SMA. Ia mengajak para remaja putri di daerah itu mencari uang tambahan.
“Dia sering ngerayu anak-anak ini, katanya hanya joget-joget saja dengan om-om dan akan banyak dapat uang,” kata Mi usai membuat laporan di Mapolsek Sagulung, Batam, seperti diberitakan batampos (Jawa Pos Group) hari ini.
Mi mengaku cemas karena sejak awal sudah mendegar isu tersebut dari tetangga.
Namun ternyata kini anaknya sendiri yang hilang sejak Jumat (18/11) lalu.
“Makanya cemas kami ini. Sudah kami laporkan (ke Polsek Sagulung) semoga anak kami ditemukan dan pelakunya ditangkap,” kata Mi.
BATAM - Sedikitnya 10 siswi SMP di Sagulung, Batam, Kepulauan Riau dilaporkan hilang sejak Jumat (18/11) lalu. Warga kian cemas menyusul isu yang
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Polda Jabar Pastikan Kampus Unpar Bandung Aman dari Teror Bom