10 Tahun Hanya Mampu Bangun Jalan 4.400 Km

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto menyatakan, pembangunan infrastruktur jalan nasional selama 10 tahun terakhir hanya mengalami peningkatan sedikit.
Disebutkan, pada tahun 2004, total jalan nasional yang berhasil dibangun sepanjang 34 ribu km dan pada tahun 2014 tumbuh sekitar 4.400 km, menjadi 38.400 km.
"Kalau dulu 34 ribu km, kalau sekarang 38 ribu km, tambahan itu dari pembangunan jalan baru, ada juga dari jalan yang biasa berubah menjadi jalan nasional," ujar Djoko di kantornya, Jakarta, Senin (24/3).
Penambahan jalan itu kebanyakan dilakukan di jalur-jalur yang selama ini kerap mengalami kerusakan, yakni jalur Pantura, yang awalnya dua lajur kini telah bertambah menjadi empat lajur.
"Ada juga penambahan lajur, meski tambah tidak banyak, tapi jalur Pantura jadi lebih kuat dan lebar," bebernya.
Sementara untuk pembangunan jalan tol pada tahun 2004, terdapat 611 km jalur tol yang telah dibangun. Sedangkan di tahun 2014 pembangunan jalan tol telah mencapai 918 km.
"880 km kurang lebih dibangun oleh BUMN dan beberapa ada yang swasta, 38 km-nya dibangun pemerintah," kata Djoko. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Djoko Kirmanto menyatakan, pembangunan infrastruktur jalan nasional selama 10 tahun terakhir hanya mengalami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Harga Emas Antam Hari Ini 28 April Turun Tipis, Berikut Daftarnya
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Masih Stabil, Berikut Perinciannya
- Inovasi Tekstil Daur Ulang Jadi Sorotan Utama di Cotton USA Forum 2025
- Bocoran Tes Lanjutan Buat yang Mengincar Posisi di PalmCo
- Hadir dengan Konsep Baru, Startime dan Suunto Re-opening di PIK Avenue
- Jasaraharja Putera Gelar Literasi Keuangan di UIN Suska Pekanbaru