100 Hari Kerja Kabinet Prabowo: Jamkrindo Perkuat Ekosistem Penjaminan Daerah
jpnn.com, JAWA TIMUR - PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan lembaga penjaminan daerah, melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Penjaminan Bersama atau Co-Guarantee dengan PT Penjaminan Kredit Daerah Jatim (Perseroda) dan PT Penjaminan Kredit Daerah Kalteng.
Hadir dalam penandatanganan perjanjian kerja sama tersebut yakni Direktur Kelembagaan dan Layanan Jamkrindo Abdul Bari, Direktur Utama Jamkrida Jatim Untung Heri Sukariyanto, Direktur Penjaminan Jamkrida Jatim Sugeng.
Kemudian Direktur Utama Jamkrida Kalteng Eko Multazam, serta disaksikan oleh Direktur Bisnis Penjaminan Jamkrindo Henry Panjaitan dan Ketua Asosiasi Perusahaan Penjaminan Indonesia (Asippindo) Ivan Soeparno.
Abdul Bari mengatakan inisiatif kerja sama ini merupakan langkah strategis Jamkrindo dalam mengambil bagian untuk menumbuhkan UMKM di daerah sesuai dengan arah strategis Kementerian BUMN dalam memperkuat perekonomian di berbagai daerah.
“Melalui penjaminan bersama, kami berharap dapat memberikan layanan yang lebih luas dan terintegrasi bagi pelaku UMKM sehingga mereka dapat berkembang dan berkontribusi lebih signifikan terhadap perekonomian daerah,” ujar Abdul Bari.
Kerja sama penjaminan bersama ini juga merupakan langkah penguatan kapasitas penjaminan, sehingga perusahaan penjaminan di daerah mampu mengakomodasi kebutuhan penjaminan kredit UMKM dalam skala yang lebih besar.
Hal ini juga merupakan wujud peran aktif perusahaan-perusahaan penjaminan dalam memberdayakan UMKM untuk mewujudkan Misi Asta Cita Pemerintah dan 100 hari kerja Pemerintahan Presiden Prabowo.
“Sinergi dan kolaborasi ini merupakan bagian dari upaya kami untuk mewujudkan inklusi keuangan yang merata, sejalan dengan visi Jamkrindo sebagai mitra utama dalam layanan penjaminan,” serunya.
Inisiatif kerja sama ini merupakan langkah strategis Jamkrindo dalam mengambil bagian untuk menumbuhkan UMKM di daerah sesuai dengan arah strategis.
- Jadikan Konsumen Sebagai Mitra, SNJ Berdayakan Pelaku UMKM
- BNI BUMI Dukung Asta Cita untuk Pacu Ekonomi Hijau
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- Pramono-Rano Bakal Perbanyak Rusun Mix-Used, Gabungkan Perumahan, Hingga Gerai UMKM
- BSI Mendapatkan Alokasi Rp 17 Triliun KUR Syariah Tahun Ini
- Peruri Ungkap Strategi Bisnis UMKM di Era Digital dalam Ngobrol Santai IKA PPM