100 Perempuan Berpengaruh di Dunia, Ada Nama dari Indonesia
jpnn.com - JAKARTA – Lagi, majalah Forbes mengumumkan daftar 100 perempuan paling berpengaruh di dunia. Diantara para dedengkot dan pendatang-pendatang baru, lagi-lagi nama Indonesia terangkat dengan masuknya Sri Mulyani dalam daftar prestis bagi perempuan.
Sri berhasil bertahan di tengah beberapa perubahan politik dan sistem penilaian Forbes.
Seperti yang dilansir Forbes, Sri masuk Sri Mulyani masih bertahan di posisi 50 besar. Tahun ini, dia berada di ranking 37 diantara para-para raksasa perempuan dunia.
Hanya turun 6 rangking dari posisi 31 pada 2015. Posisi tersebut dinilai pantas dikalungkan kepada orang nomor dua di Bank Dunia sejak 2010 itu.
’’Sebagai perempuan paling senior di sana, Sri Mulyani diberi tugas untuk mengumpulkan ide terbaik dari 188 negara anggota. Dia bahkan berperan dalam emansipasi perempuan dengan menyoroti kurangnya penyerapan tenaga kerja perempuan,’’ begitu kutipan Forbes.
Selain itu, perempuan kelahiran Tanjung Karang 1962 itu pun dipandang sebagai pribadi yang kompeten untuk mempertahankan ekonomi negara saat menjabat sebagai menteri keuangan dan menteri koordinator perekonomian.
Sri Mulyani sendiri berdiri diantara sedikitnya masyarakat ASEAN. Selain Sri dan Aung San Su Kyi, hanya dua peremouan Singapura yang yang berhasil di masuk di daftar. Yakni, CEO Temasek Gorup Ho Ching yang masuk pada posisi 30 dan Managing Partners CGV Capital Jenny Lee pada posisi 100.
Tahun ini, daftar tersebut memang dibuat dengan beberapa perubahan. Salah satunya, tidak adanya lagi selebriti murni dalam daftar tersebut. Taylor Swift, Beyonce, dan Ellen Degeneres, atau Angelina Jolie sudah tidak bisa lagi bertengger di daftar tersebut.
JAKARTA – Lagi, majalah Forbes mengumumkan daftar 100 perempuan paling berpengaruh di dunia. Diantara para dedengkot dan pendatang-pendatang
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29