100 Tokoh Tolak Hasil Pemilu, Sahroni: AMIN Menunggu Real Count KPU

jpnn.com - Politikus Partai NasDem Ahmad Sahroni menilai penolakan hasil Pemilu Presiden pada 2024 oleh ratusan tokoh nasional sah-sah saja dalam negara demokrasi.
Hal itu disampaikan Sahroni merespons sikap 100 tokoh bangsa yang menolak hasil Pemilu 2024 yang dianggap penuh kecurangan, Rabu (21/22).
"Menurut saya sah-sah saja kalau banyak pihak yang resah terhadap kondisi pemilu saat ini. Karena banyak pihak yang memang menemukan berbagai kekurangan selama prosesnya," kata Sahroni, Kamis (22/2).
Wakil ketua Komisi III DPR itu mengatakan sebelum hari pencoblosan pun banyak aksi-aksi besar yang dilakukan untuk mendukung salah satu paslon.
"Jadi, wajar kalau banyak yang merasa resah dan kecewa," lanjutnya.
Walakin, bendahara umum Partai NasDem itu mengatakan parpol koalisi pendukung Anies-Muhaimin (AMIN) akan tetap solid menunggu hasil real count KPU.
"Kami sudah sepaham dan solid untuk tetap bersama AMIN. Sampai saat ini kami memilih untuk menunggu hasil akhir real count KPU," tuturnya.
Terkait sikap terhadap hasil Pemilu 2024, koalisi pengusung paslon 01 baru akan memutuskan setelah penghitungan real count KPU tuntas.
politikus NasDem Ahmad Sahroni pastikan koalisi AMIN tunggu real count Pilpres 2024 meski banyak pihak kecewa dengan proses pemilu.
- Sahroni Minta Polisi Tangkap Pihak yang Ingin Menghancurkan Citra Kejagung
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh