1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah

1.000 Hari Pertama Fase Penting Bagi Anak, Orang Tua Jangan Salah Langkah
Kampanye “Your Choice, Their Future” dari Morinaga menegaskan komitmen edukatif perusahaan dalam mendukung orang tua melalui tiga pilar tumbuh kembang anak, yaitu Atensi, Potensi, dan Nutrisi, melalui sesi interaktif bersama para ahli. Foto Mesya/JPNN

Hal senada diungkapkan selebritas sekaligus pemerhati kesehatan, Reisa Broto Asmoro. Dia menekankan bahwa perhatian yang diberikan orang tua sangat memengaruhi perkembangan anak. 

“Setiap langkah yang kita ambil penuh perhatian akan membantu mereka tumbuh menjadi individu yang percaya diri dan siap menghadapi dunia,” tuturnya.

Namun, perhatian saja tidak cukup, diperlukan juga rangsangan yang tepat sesuai dengan tahap pertumbuhannya. Menurut Prof. Rose Mini, pilihan orang tua dalam memilih aktivitas dan pendidikan yang tepat dapat memberi dampak besar dalam membantu anak mengembangkan kecerdasan dan bakat alami mereka. 

"Pentingnya orang tua untuk menyadari bahwa peran mereka sangat krusial dalam memberi stimulasi yang dapat mengembangkan potensi anak secara maksimal," katanya.

Selain atensi dan potensi, pilar yang tidak kalah pentingnya adalah Nutrisi, yang menjadi dasar dari perkembangan fisik dan kognitif anak. Pemberian nutrisi yang tepat sejak dini, terutama di 1000 Hari Pertama Kehidupan, akan sangat memengaruhi tumbuh kembang anak. 

“Ini akan menjadi masa yang sangat krusial bagi pertumbuhan anak. Nutrisi optimal akan mendukung perkembangan otak, kekuatan fisik, dan kemampuan anak dalam menghadapi tantangan di masa depan," kata Health Communicator Kalbe Nutritionals, Dr. Muliaman Mansyur. (esy/jpnn)

Periode 1.000 hari pertama, dari masa kehamilan hingga berusia dua tahun, waktu penting dalam perkembangan fisik, kognitif, dan emosional anak.


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Mesyia Muhammad

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News