1000 Quanzhou
Oleh: Dahlan Iskan
jpnn.com - "Kapan mulainya?" tanya saya.
"Mulainya jam 1.30,'' jawabnya.
Masih ada waktu 1 jam lagi. Di kota ini salat Jumat baru dilakukan pukul 14.00. Yang saya tanya itu penjaga gerbang Masjid Quanzhou. Sekaligus penjual tiket masuk.
Banyak turis lokal masuk masjid ini: masjid berumur lebih 1000 tahun. Yang tertua di Tiongkok.
Tahun itu kerajaan Majapahit pun belum ada. Masih dua ratus tahun kemudian. Islam sudah ada di Quanzhou, bagian selatan provinsi Fujian.
Saya tiba di masjid Quanzhou terlalu cepat. Jalan tol ini tidak padat. Satu sisinya empat lajur. Itu membuat jarak 300 km bisa ditempuh dalam 2 jam. Yakni dari Fuzhou, ibu kota provinsi. Ke Quanzhou ini. Lewat Fuqing dan Putian.
Fuqing adalah kampung halaman konglomerat Liem Sioe Liong. Juga kampung nenek moyang konglomerat Surabaya Alim Markus.