11 Kabupaten Gelar Pilkada Serentak, Ini Pesan Gubernur Lukas

jpnn.com - JAYAPURA - Gubernur Papua, Lukas Enembe meminta 11 bupati yang daerahnya akan menggelar Pilkada serentak akhir tahun ini untuk memberikan dukungan.
Sebelas kabupaten yang akan menggelar pilkada akhir tahun ini yaitu Kabupaten Asmat, Boven Digoel, Merauke, Keerom, Nabire, Yahukimo, Pegunungan Bintang, Supiori, Yalimo, Mamberamo Raya dan Waropen.
Lukas meminta agar 11 bupati tersebut mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan penyelenggaraan Pilkada khususnya anggaran yang dialokasikan dalam APBD masing-masing daerah. "Bapak-bapak (bupati) harus menyediakan apa yang menjadi kebutuhan KPU maupun Panwaslu.
Selain itu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipili juga harus mendata penduduk dengan baik, karena data penduduk setiap saat berubah," ungkap Gubernur Lukas Enembe seperti dilansir dari Cenderawasih Pos (Grup JPNN), Rabu (4/3).
Gubernur berharap 11 kabupaten di Provinsi Papua yang akan menggelar Pilkada serentak tahun ini bisa melaksanakannya sesuai dengan waktu yang ditentukan.
"Kalau waktunya sudah ditentukan, jangan ada yang ganggu-ganggu lagi karena sudah secara nasional," tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Gubernur Lukas Enembe meminta kepada bupati yang pada Pilkada serentak nanti masih ingin maju, agar memahami aturan main dengan baik dan jangan merugikan daerah.
"Bagi yang akan habis masa jabatannya atau tidak berpeluang maju lagi dalam Pilkada serentak, saya minta untuk tetap menyukseskan Pilkada serentak ini," pintanya.
JAYAPURA - Gubernur Papua, Lukas Enembe meminta 11 bupati yang daerahnya akan menggelar Pilkada serentak akhir tahun ini untuk memberikan dukungan.
- Jalan Lintas Musi Rawas-Musi Banyuasin Longsor, Kendaraan Besar Dialihkan ke Simpang Semambang
- 3 Hari Dicari, Siswi SD yang Tenggelam di Sungai Komering Ditemukan Tak Bernyawa
- Program Mudik Motor Gratis 2025, Ayo, Daftar Sekarang!
- Bea Cukai Batam Tangkap Penyelundup HP Bekas Ilegal
- Herman Deru Optimistis Target 2.500 RTLH Rampung Dibedah Tercapai dalam 100 Hari ke Depan
- Anggaran THR PNS & PPPK Rp 35 Miliar Sudah Disiapkan, Pencairan Tunggu Juknis Pusat