11 Tersangka Teroris, Dua Nama Belum Diungkap
'Update' Kasus Pengeboman JW Marriott dan Ritz-Carlton
Rabu, 12 Agustus 2009 – 12:03 WIB

11 Tersangka Teroris, Dua Nama Belum Diungkap
JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia mengeluarkan deretan daftar 11 teroris yang terkait kasus peledakan bom di hotel JW Marriott dan Ritz-Carlton, Kuningan, Jakarta, 17 Juli lalu. Hanya saja, terhadap dua dari 11 teroris itu, Mabes Polri masih enggan menyebutkan identitasnya. Ke-11 nama yang dinyatakan terkait dengan kasus peledakan bom di JW Marriott dan Ritz-Carlton itu, pertama adalah Dani Dwi Permana (18), yang beralamat di RT 07 RW 10 Candraloka, Perumahan Telaga Kahuripan, Bogor. Ia disebutkan berperan sebagai bomber Hotel JW Marriott. Nama kedua adalah Nana Ikhwan Maulana (28), alamat di Pandeglang, Banten, sebagai pelaku bom bunuh diri di Hotel Ritz-Carlton.
"Demi kepentingan pengejaran, kami belum bisa sebutkan siapa," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Nanan Soekarna, Rabu (12/8), di RS Polri Kramat Djati Sukanto, Jakarta Timur.
Dua pelaku itu, lanjut Nanan, hingga saat ini masih dilacak keberadaannya, namun disebutkan mempunyai peran sangat penting dalam serangkaian teror bom. "Perannya sangat penting. Kita masih lakukan penyidikan, jadi belum bisa menyampaikan lebih lengkap (infonya)," kata Nanan.
Baca Juga:
JAKARTA - Kepolisian Republik Indonesia mengeluarkan deretan daftar 11 teroris yang terkait kasus peledakan bom di hotel JW Marriott dan Ritz-Carlton,
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi