12 Ekor Gajah Liar Berkeliaran di Pemukiman
Rabu, 22 Februari 2012 – 15:08 WIB

12 Ekor Gajah Liar Berkeliaran di Pemukiman
PASIRPENGARAIAN--Hari ketiga, Selasa (21/2), 12 ekor gajah liar, masih berada di areal perkebunan milik masyarakat Desa Mahato Sakti Kecamatan Tambusai Utara. Sejauh ini, belum ada Tim BKSDA Riau maupun Dinas Kehutanan dan Perkebunan Rohul turun ke lokasi untuk melakukan penangkapan atau pengusiran gajah liar yang masih bolak balik di antara Desa Rantau Sakti dan Mahato.
Kades Mahato Sakti, Sumali, kepada Riau Pos (Group JPNN), mengatakan, ia bersama-sama dengan Upika Tambusai Utara, Selasa (21/2) pukul 11.00 WIB, meninjau ke lapangan. Sumali mengatakan, selaku pemerintah desa, pihaknya telah membuat surat secara resmi kepada Bupati Rokan Hulu dan Kepala Dinas Kehutanan dan Perkebunan Rohul terkait keresahan dan ketakutan warga Mahato.
Baca Juga:
"Kita harapkan pemerintah dalam hal dinas terkait serius menanggapi keluhan dan ketidaknyamanan warga Mahato Sakti. Sekarang warga tidak berani pergi ke kebun sawit, karena merasa takut diamuk gajah," ujarnya.
Dikatakannya, warga Mahato Sakti sampai saat ini, masih terus berjaga dan mengusir belasan ekor kawanan gajah liar, secara tradisional bersama masyarakat yang jumlahnya banyak. "Kita minta BKSDA Riau untuk menangkap 12 ekor gajah liar dan memindahkan ke Taman Tesso Nilo. Masyarakat tidak mau tau, apakah ada atau tidaknya anggaran pemerintah untuk biaya penangkapan itu," ujarnya.
PASIRPENGARAIAN--Hari ketiga, Selasa (21/2), 12 ekor gajah liar, masih berada di areal perkebunan milik masyarakat Desa Mahato Sakti Kecamatan Tambusai
BERITA TERKAIT
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia