12 Pelaut Mandar Wakili Asia di Brest Festival Prancis
Senin, 09 Juli 2012 – 22:51 WIB
JAKARTA - Budaya maritim dunia kembali mengakui ketangguhan pelaut Indonesia. Sebanyak 12 pelaut Mandar Sulawesi Barat akan mewakili Asia di Brest Festival yang akan berlangsung di Kota Brest Prancis, 13-19 Juli 2012. Selain 12 nelayan Mandar, Brest Festival juga mendatangkan tiga perahu Sandeq. Sandeq merupakan perahu tradisional bercadik khas Mandar. Satu perahu berasal dari Kabupaten Polewali Mandar dan dua perahu lainnya dari Kabupaten Majene. Kedua kabupaten ada di Provinsi Sulawesi Barat yang merupakan provinsi termuda di Indonesia.
Ke-12 orang Passandeq (pelaut Mandar) tersebut menjadi satu-satunya wakil Asia dalam festival maritim dunia itu empat tahun sekali itu. Delegasi Indonesia akan menjadi tamu kehormatan dalam festival tersebut.
Tahun ini, Brest Festival 2012 hanya menghadirkan lima tamu kehormatan. Yakni, Norwegia, Meksiko, Maroko, Swedia, Rusia dan Indonesia.
Baca Juga:
JAKARTA - Budaya maritim dunia kembali mengakui ketangguhan pelaut Indonesia. Sebanyak 12 pelaut Mandar Sulawesi Barat akan mewakili Asia di Brest
BERITA TERKAIT
- Polisi Selidiki Penyebab Mahasiswi Tewas Terjatuh dari Gedung Gymnasium UPI
- Niat Ingin Mengembalikan Handphone, Pedagang Pempek Malah Dimaki Dokter
- Polisi Berlakukan Contraflow di Tol Jagorawi Arah Jakarta
- Tim Gabungan Tutup Tambang Emas Ilegal di Pidie Aceh
- Banjir Rob Kembali Merendam Satu RT di Pluit Jakarta Utara
- Balita Terseret Arus di Surabaya Belum Ditemukan