12 Tahun Berkarya, Bea Cukai Tanjung Priok Beri Penghargaan pada Stakeholder Terbaik
jpnn.com, JAKARTA - Menandai dua belas tahun sebagai institusi percontohan di bidang kinerja dan citra di lingkungan Kementerian Keuangan, Bea Cukai Tanjung Priok mengadakan KPU Awards 2019, pada Rabu (14/8) lalu. Acara yang dilangsungkan di Aula Kantor Bea Cukai Tanjung Priok ini menjadi ajang pemberian penghargaan kepada mitra pengguna jasa terbaik.
“Terdapat enam kategori penghargaan yang diberikan berdasarkan berbagai kriteria, termasuk tingkat kepatuhan, integritas, dan kontribusi. Setelah melakukan seleksi terhadap ribuan perusahaan yang beroperasi di bawah kantor Bea Cukai Priok, dihasilkan lima nominasi dari setiap kategori dan kami pilih pemenangnya,” ujar Kepala Kantor Bea Cukai Tanjung Priok Dwi Teguh Wibowo.
BACA JUGA: Bea Cukai Bimbing Perusahaan Pengekspor Kayu di Manokwari
Penghargaan Eksportir Terbaik diperoleh PT Mondelez Indonesia Manufacturing yang merupakan perusahaan multinasional yang bergerak dalam bidang industri makanan. Terpilih sebagai Authorized Economic Operator (AEO) Terbaik, yakni operator ekonomi yang terlibat dalam pergerakan barang dalam rantai pasokan (supply chain) secara internasional dalam fungsi apapun yang telah mendapat pengakuan oleh atau atas nama administrasi pabean nasional karena telah memenuhi standar WCO atau standard keamanan rantai pasokan, ialah PT Sumi Rubber Indonesia.
BACA JUGA: Suzuki Dapat Kado Spesial di Ultah KPU Bea dan Cukai
Untuk penghargaan Mitra Utama Kepabeanan Terbaik, kami memilih PT Astra Daihatsu Motor. Selanjutnya, PT Tjahja Sakti Motor mendapatkan penghargaan Perusahan Non-MITA/Non-AEO Terbaik, PT Uniair Indotama Cargo mendapatkan penghargaan Pengusaha Pengurus Jasa Kepabeanan Terbaik, dan PT Agung Raya Warehouse mendapatkan penghargaan Tempat Penimbunan Sementara Terbaik.
“KPU Awards 2019 yang bertajuk Aksara, Abdikan Kerja Sinergikan Nusantara, ini tidak hanya menjadi ajang penghargaan bagi pengguna jasa, namun juga kepada instansi-instansi mitra yang telah memberikan kontribusi terbaiknya dalam proses kepabeanan serta penurunan angka dwell time di Pelabuhan Tanjung Priok. Kami berharap kerja sama yang baik ini dapat terus dibangun dan ditingkatkan,” ujar Dwi Teguh saat memberikah penghargaan.(jpnn)
Bea Cukai Tanjung Priok mengadakan KPU Awards 2019 menandai 12 tahun sebagai institusi percontohan di bidang kinerja dan citra di lingkungan Kementerian Keuangan.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Beri Efek Jera, Bea Cukai Nanga Badau Musnahkan Barang Hasil Penindakan Selama 2 Tahun
- Bea Cukai Beri Izin Fasilitas Kawasan Berikat untuk PT Super Optics Jakarta Indonesia
- Bea Cukai Dorong Petumbuhan UMKM Lewat Asistensi dan Pembinaan
- Bea Cukai Lepas Ekspor Kacang Tunggak & Aneka Olahan Ikan ke Belanda
- Bea Cukai Lepas Ekspor Produk Kacang Tunggak hingga Ikan ke Belanda, Sebegini Nilainya
- Bergerak di Jepara, Tim Penindakan Bea Cukai Kudus Temukan Rokok Ilegal Sebanyak Ini