1.200 Ha Cagar Biosfer di Riau Dirambah
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Dinas Kehutanan Riau, Zulher mengungkapkan 1.200 hektar (ha) hutan lindung Cagar Bisofer Giam Siak di Riau dirambah oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab.
Hal ini dikatakan Zulher dalam diskusi dengan tema "Malapetaka Asap Riau, Salah Siapa?" yang disiarkan di salah satu TV Nasional, Selasa (18/3).
"Di cagar biosfer hampir 1.200 hektar kayunya dirambah bahkan siap untuk diekspor dan sisanya dibakar," kata Zulher, Selasa (18/3) malam.
Zulher mensinyalir rambahan di hutan lindung cagar biosfer yang diinisiasi UNESCO ini terjadi lantaran tingginya animo masyarakat untuk mendapat kayu dan tanah dengan nilai jual sangat tingggi.
Yang mengherankan adalah masih adanya Kepala Desa masih yang menerbitkan Surat Keterangan Tanah (SKT). Padahal Gubernur Riau sudah melarang Bupati hingga Kepala Desa menebitkan SKT. (fat/jpnn)
JAKARTA - Kepala Dinas Kehutanan Riau, Zulher mengungkapkan 1.200 hektar (ha) hutan lindung Cagar Bisofer Giam Siak di Riau dirambah oleh oknum-oknum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Banjir Masih Merendam Dua Ruas Jalan di Jakbar
- Jadwal Keberangkatan Kereta Api Stasiun Bandung Berubah, Ini Daftarnya
- Ternyata Ada 16 Kendaraan yang Ditabrak Bus Pariwisata dari Bali
- Bus Pariwisata dari Bali Menabrak 4 Mobil dan 2 Motor di Kota Batu, 4 Meninggal
- Honorer Database BKN Menolak jadi PPPK Paruh Waktu, Waduh
- Konon Ada Guru Honorer Tidak Tahu Info Rekrutmen PPPK, Kok Bisa?