1.200 Turis Inggris Dikepung Bajak Laut
Jumat, 06 Maret 2009 – 08:39 WIB

1.200 Turis Inggris Dikepung Bajak Laut
LONDON - Teror menghantui 1.200 turis Inggris, 95 persennya kalangan lanjut usia. Kapal pesiar Balmoral yang mereka tumpangi menjadi sasaran pembajak di Teluk Aden, perairan Somalia. Penjahat samudera bermodal peluncur roket itu ''menyandera'' kapal dengan panjang 218 meter tersebut. Insiden terjadi setelah dua minggu Balmoral berlayar dari Jordan menuju India. ''Aku berdiri di dek kapal dan melihat melalui teropong sekelompok orang di atas kapal nelayan menjinjing senapan mesin AK-47 armed dan peluncur roket,'' kisahnya. ''Semua penumpang menangis. Kami bisa mendengar jelas suara tembakan. Pembajak terus mengikuti kami, dan kami harus meminta bantuan kepada Angkatan Laut AS,'' tambahnya.
Seorang kru mengatakan, para bandit melepaskan empat kali tembakan ke arah mereka. Untuk menghindari kejaran penjahat samudera, kapal berbobot 4.300 ton tersebut melaju zigzag. Pembajak menggunakan dua perahu guna mengejar targetnya di perairan yang terkenal rawan itu.
Dalam situasi mencekam, salah seorang awak kapal mengirim surat elektronik kepada kekasihnya di Inggris. Dilaporkan The Sun kemarin (5/3), dalam e-mail tersebut, si kru kapal menjelaskan bahwa boat pembajak berputar-putar di sekitar kapal. Mereka hanya berjarak sekitar 365 meter.
Baca Juga:
LONDON - Teror menghantui 1.200 turis Inggris, 95 persennya kalangan lanjut usia. Kapal pesiar Balmoral yang mereka tumpangi menjadi sasaran pembajak
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza