14 Mitra Binaan Pertamina Patra Niaga Regional JBB Ramaikan Pameran Nasional SMEXPO 2024

Pertamina SMEXPO Nasional Lokal Jadi Vokal menampilkan berbagai kegiatan menarik dan tentunya bermanfaat, mulai dari talkshow yang dibawakan oleh narasumber yang profesional, workshop dengan edukasi kerajinan, games activity, bedah buku SME 1000, juga rangkaian performance yang akan dihadiri oleh artis ternama.
Selain Talkshow, tentunya Pertamina SMEXPO juga menghadirkan rangkaian workshop menarik.
Rangkaian penampilan juga akan ikut meramaikan acara, mulai dari performance band, battle dance hingga penampilan penyanyi ternama Lyodra yang akan hadir dalam penutupan acara.
Area Manager Communication, Relation & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan juga mengatakan dengan berjalannya program pameran ini diharapkan dapat memberikan eksposure lebih dan juga koneksi kepada Mitra Binaan.
“Tentunya dengan dukungan yang tepat, kami yakin Mitra Binaan Pertamina mampu untuk berkembang lebih besar dan dapat memberikan kontribusi terhadap perekonomian lokal. Selain itu rangkaian pameran Pertamina SMEXPO Nasional 2024 juga sejalan dengan SGDs (Sustainable Development Goals) poin 8 yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi," tutur Eko.(chi/jpnn)
Pertamina SMEXPO Nasional Lokal Jadi Vokal menampilkan berbagai kegiatan menarik dan tentunya bermanfaat.
Redaktur & Reporter : Yessy Artada
- Dapat Sambutan Positif, Ramadan Rhapsody 2025 Raup Omzet Fantastis
- Digitalisasi Transaksi Dorong UMKM Pontianak Bersaing di Kancah Nasional
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Keren! Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja Bagi Perempuan dan Warga Binaan
- Sukses Sebelum 30: Eks Pegawai Sukses Merintis Brand Lokal Kingman Bersama Shopee
- Bea Cukai Dorong Potensi Daerah ke Pasar Global dengan Gencar Sosialisasi Ekspor