14 Nama Dimunculkan Sebagai Kandidat Ketua Harian
Sabtu, 30 Maret 2013 – 12:12 WIB

14 Nama Dimunculkan Sebagai Kandidat Ketua Harian
SANUR - Seiring semakin dekatnya pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) di Sanur, Bali, siang ini, nama Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) semakin mengerucut bakal menjadi ketua umum menggantikan Anas Urbaningrum. Namun, kini mulai berseliweran nama yang akan menjadi ketua harian yang akan menjalankan tugas-tugas SBY menjalankan roda partai.
Ketua DPD Demokrat Sulawesi Tenggara, Muhammad Endang mengungkapkan, ada 14 nama yang disodorkan menjadi ketua harian saat pertemuan DPD dengan Ketua Majelis Tinggi PD, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di sebuah hotel di kawasan Nusa Dua, Bali, pagi tadi. "Ya, benar ada 14 nama," ujar Endang di Inna Grand Bali Beach Hotel, Sanur yang menjadi lokasi KLB, Sabtu (30/3).
Baca Juga:
Namun demikian Endang mengaku tidak tahu mekanisme tiba-tiba 14 nama nama-nama itu muncul. Begitu dia datang, sudah ada 14 nama tersebut.
Endang menceritakan, pemilihan tersebut dilakukan selama 15 menit. Seluruh DPD yang hadir diminta untuk mengisi lembar kertas yang berisi 14 nama tersebut. Namun Endang mengatakan, siapa yang menjadi ketua harian masih dirahasiakan.
SANUR - Seiring semakin dekatnya pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat (PD) di Sanur, Bali, siang ini, nama Susilo Bambang Yudhoyono
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran