14 Negara Ikut Menpora-PAGI International Junior Golf Championship 2019

14 Negara Ikut Menpora-PAGI International Junior Golf Championship 2019
Menpora Imam Nahrawi bersama peserta PAGI International Junior Golf Championship di emeralda Golf,Jawa Barat. Foto: Amjad/JPNN

"Kami berterima kasih kepada PAGI-Emeralda Golf Club. Ini adalah momentum yang bagus, sebuah inisiatif dari PAGI-Emeralda Golf Club untuk terus melakukan turnamen secara kontinyu yang diikuti oleh atlet-atlet junior," tuturnya, usai melakukan pukulan pertama.

BACA JUGA: Anak Tak Diterima di Sekolah Dekat Rumah, Orang Tua Protes PPDB Sistem Zonasi

Menpora juga terlihat turut bermain dan sempat melakukan beberapa pukulan di beberapa hole. Secara kemampuan, Menpora memang sudah terbiasa karena tahun-tahun sebelumnya, dia kerap mendapatkan kehormatan dari PAGI-Emeralda Golf Club untuk bermain bersama pengurus.

Dalam turnamen ini, ada delapan kategori untuk sektor putra dan putri. Kelas A, B, C dan D di masing-masing kelompok. Sementara itu, dua nomor lain yang dilombakan ialah Tim Putra dan Putri.

Di sisi lain, ada kejutan juga yang diberikan oleh panitia kepada Menpora Imam Nahrawi. Sebuah tumpeng besar lengkap dengan tulisan happy birthday diberikan.

"Ini merupakan penghormatan untuk Menpora yang sedang ulang tahun hari ini," imbuh Soegiyanto Anggono, Ketua Panitia kejuaraan.(dkk/jpnn)


Menpora-PAGI International Junior Golf Championship kembali di gelar untuk musim 2019 di Emeralda Golf, Jawa Barat, Senin (8/7) petang.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News