14 Negara Keluarkan Travel Advice ke Indonesia
jpnn.com, JAKARTA - Aksi teror yang terjadi di sejumlah daerah dalam sepekan terakhir berpotensi menggerus kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia.
Hingga kemarin (16/5), sudah ada 14 negara yang mengeluarkan travel advice untuk warganya yang akan berkunjung ke Indonesia.
Yakni, Amerika Serikat, Inggris, Australia, Hongkong, Selandia Baru, Singapura, Malaysia, Polandia, Irlandia, Kanada, Prancis, Filipina, Swiss, dan Brasil.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengungkapkan, keluarnya travel advice adalah hal yang lumrah dilakukan sebuah negara. Itu merupakan bentuk proteksi negara kepada warganya.
"Memang kewajiban negara mengingatkan warganya," ujar dia.
Terkait efeknya terhadap wisman yang masuk ke Indonesia, Arief menegaskan belum berdampak signifikan hingga saat ini.
Bahkan, jika ditinjau sepekan terakhir sejak kerusuhan pecah di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, pekan lalu.
Asumsi itu diukur dari belum adanya wisatawan yang membatalkan kunjungan. "Kalau statistik belum ada pembatalan, terutama di daerah besar seperti Bali, Jakarta, dan Kepri (Kepulauan Riau). Itu menyumbang 90 persen (wisatawan)," imbuhnya.
Informasi berupa travel advice tersebut merupakan sebuah kewajiban negara pada warga bukan larangan untuk kunjungan.
- Menyambut Natal 2024, Pemprov DKI Jakarta Hadirkan Pasar Kreatif di 15 Lokasi
- Prabowo Batal Berkunjung ke Malaysia Gegara Ada Hal Penting di Jakarta
- Baharkam Polri Siapkan 3 Ambulans Udara Selama Nataru
- Erdogan Disebut Walk Out Saat Prabowo Berpidato, Begini Penjelasan Mayor Teddy
- Irjen Iqbal Beri Penghargaan kepada 134 Personel yang Bekerja Baik Melayani Masyarakat
- Propam Periksa 256 Senjata Api Personel Kepolisian di Polda Kalsel