14 Polisi Terancam Dipecat
Terlibat Kasus Asusila hingga Narkoba
Rabu, 03 Agustus 2011 – 11:20 WIB

14 Polisi Terancam Dipecat
NONGSA- Kabid Propam Polda Kepri AKBP Yacobus Sukirno mengungkapkan sebanyak 14 anggota Polda Kepri bakal dipecat tahun ini. Para polisi ini, kata Yacobus, dari masing-masing satuan wilayah (satwil) maupun Polda Kepri sendiri. Yacobus juga mengungkapkan ada kenaikan jumlah pelanggaran disiplin dan kode etik yang dilakukan anggota Polda Kepri.
Menurut Yacobus, pemecatan merupakan hukuman tertinggi bagi anggota Polri yang terbukti melakukan pelanggaran disiplin dan kode etik kepolisian. "Jenis pelanggarannya bervariasi. Tapi lebih banyak terlibat kasus asusila," ujar alumni Akpol tahun 1990 ini di ruang kerjanya.
Baca Juga:
Kasus lain yang dilakukan, kata dia, berupa disersi atau lari dari tugas hingga tersangkut kasus narkoba. "Anggota Polri sendiri tunduk pada peradilan umum dan sidang internal kepolisian. Maka sebenarnya, anggota Polri harus punya sikap lebih dari masyarakat umum," ujar mantan Kasubag Rikum Divpropam Mabes Polri ini.
Baca Juga:
NONGSA- Kabid Propam Polda Kepri AKBP Yacobus Sukirno mengungkapkan sebanyak 14 anggota Polda Kepri bakal dipecat tahun ini. Para polisi ini,
BERITA TERKAIT
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran
- Polisi Gulung Dukun Palsu yang Menipu Korban Hingga Miliaran Rupiah
- Polres Kuansing Musnahkan 10 Dompeng PETI di Cerenti
- Mayat dalam Karung di Tangerang, Identitas Korban Terkuak
- Cabuli Murid, Pelatih Karate Terancam Denda 900 Gram Emas