14 Santriwati di Rohil Diduga Keracunan Makanan, 1 Orang Meninggal Dunia
![14 Santriwati di Rohil Diduga Keracunan Makanan, 1 Orang Meninggal Dunia](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2024/05/15/anggota-kepolisian-dari-polres-rohil-meminta-keterangan-piha-96fw.jpg)
jpnn.com, ROKAN HILIR - Seorang santriwati Pondok Pesantren Bidayatuh Hidayah di Kepulauan Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih, Rokan Hilir, Riau, meninggal dunia akibat keracunan makanan.
Sementara 13 rekannya masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Athaya Ujung Tanjung. Insiden itu terjadi pada Selasa 15 Mei 2024 dini hari.
Para santriwati diduga mengalami keracunan makanan setelah mengonsumsi siomay yang dibeli dari luar pesantren pada Minggu 12 Mei 2024.
Nahas, salah satu santri bernama Santriwati yang bernama Safitri (16) tidak tertolong dan meninggal dunia.
Sementara 13 santriwati lainnya yang juga mengalami keracunan dan saat ini masih dirawat di Rumah Sakit Athaya Ujung Tanjung.
“Gejala yang dialami para santriwati adalah sesak napas, mual, dan mencret,” kata Kapolres Rohil AKBP Andrian Pramudianto.
Sejauh ini, Polres Rokan Hilir telah melakukan olah TKP di Pondok Pesantren Bidayatuh Hidayah dan membawa barang bukti berupa sarung alas tempat tidur yang ada noda muntah, bantal tidur, dan sampah makanan.
Dokter IGD RS Athaya Medika, dr. HAndri, juga mengkonfirmasi bahwa para santriwati itu diduga keracunan makanan.
Seorang santriwati Pondok Pesantren Bidayatuh Hidayah di Kepulauan Ujung Tanjung, Tanah Putih, Rokan Hilir, Riau, meninggal dunia akibat keracunan makanan.
- 3 Pria Rampok Agen BRILink di Rohil, Pelaku Lepaskan Tembakan 2 Kali, Gasak Rp 50 Juta
- Geram, Warga Adang Mobil Pelat Merah BM 52 yang Lawan Arus Saat Macet di Lintas Pekanbaru-Siak
- Pengurus TLCI Chapter #2 Riau Dikukuhkan, Bertekad Perluas Jangkauan & Perkuat Kegiatan Sosial
- PT Tasma Puja Siap Dukung Swasembada Pangan lewat Tanam Jagung
- Aksi Polisi Seberangi Sungai Sambil Bawa Laras Panjang Saat Tangkap Perusak Hutan Lindung di Riau
- 7 Warga Jabar Ditangkap di Riau Gegara Merusak Hutan Lindung SM Rimbang Baling