15 Perguruan Tinggi Masuk Klaster 1, IPB Salip UI, UGM, dan ITB
jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Republik Indonesia kembali mengumumkan klasterisasi perguruan tinggi Indonesia tahun 2020.
Tercatat ada 15 perguruan tinggi (PT) yang berada di klaster 1.
Dari 15 PT itu yang teratas adalah Institut Pertanian Bogor (IPB).
Perguruan tinggi negeri (PTN) itu berhasil menyalip Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), dan Institut Teknologi Bandung (ITB).
Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti) Kemendikbud Nizam menjelaskan, klasterisasi merupakan pemetaan atas kinerja perguruan tinggi akademik Indonesia yang berada di bawah binaan Kemendikbud.
“Klasterisasi ini bukanlah pemeringkatan. Namun pengelompokan perguruan tinggi sesuai dengan level perkembangannya. Klasterisasi ini jangan disalah maknai sebagai pemeringkatan," jelas Nizam dalam diskusi daring, Senin (17/8).
Nizam menambahkan, tujuan utama klasterisasi ialah untuk menyediakan landasan bagi pengembangan kebijakan pembangunan, pembinaan perguruan tinggi serta untuk mendorong perguruan tinggi dalam meningkatkan kualitas pelaksanaan tridharma perguruan tinggi secara berkelanjutan.
Selain itu, klasterisasi perguruan tinggi berfungsi untuk menyediakan informasi kepada masyarakat umum tentang kualitas kinerja perguruan tinggi di Indonesia.
Kemendikbud kembali mengumumkan klasterisasi perguruan tinggi, di mana IPB melesat jauh meninggalkan UI, UGM, ITB dan Unair
- BTN Gelar Ajang Kompetisi Housingpreneur, Total Hadiah Rp 1 Miliar
- Datuk ITB
- Mahasiswa ITB Diduga Bunuh Diri, Lompat dari Lantai 27 Apartemen
- Mendiktisaintek Ogah Ikut Campur Urusan Bahlil dan UI
- Universitas Terbuka Menggandeng UI Buka Program Vokasi Baru
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo